bn2v154MDaRwUuRjzbo7E5tA7HFKoHvHqpphWhL8

Belajar Dirumah Mapel Bahasa Inggris Kelas 7 SMP / MTs

Berikut adalah Materi Bahasa Inggris untuk kamu belajar di rumah, sebagai bahan bacaan.
Grammar tentang Adjective.
Adjective  adalah kata yang merupakan salah satu bagian dari part of speech yang berfungsi untuk menjelaskan noun (kata benda) termasuk pronoun (kata ganti benda/orang). Adjective biasanya mendahului kata benda atau kata ganti yang diberi sifat atau bisa juga berdiri sendiri jika menjadi objek sebuah kalimat nominal.
Contoh:
  • She is beautiful woman.
  • The houses is so big.
  • This pool is dangerous for us.
  • The cat is very cute.
  • He is kind and handsome man
How to order Adjective in English/Cara memesan /menerapkan/Adjective dalam Bahasa Inggris.
Adjective merupakan pelengkap yang biasa terjadi pada urutan tertentu. Pada umumnya urutan kata sifat dalam bahasa Inggris, sebagai berikut.
  • Kuantitas atau jumlah (quantity or number)
  • Kualitas atau pendapat (quality or opinion)
  • Ukuran (size)
  • Umur (age)
  • Bentuk (shape)
  • Warna (colour)
  • Kata sifat umum (proper adjective (often nationality, other place of origin, or material))
  • Tujuan atau pemberi sifat (purpose or qualifier).
Contoh:
  • I love that really big old green antique car that always parked at the end of the street.
    Saya suka mobil antik hijau tua yang sangat besar yang selalu diparkir di ujung jalan.
  • My sister adopted a beautiful big white bulldog.
    Adikku mengadopsi anjing bulldog putih besar yang cantik.

Ketika terdapat dua atau lebih kata sifat yang berasal dari satu kalimat, maka kata and diletakkan di antara kedua kata sifat. Contoh :
  • The house is green and  red.(Rumah itu hijau dan merah.)
  • The library has old and new books.(Perpustakaan memiliki buku-buku lama dan baru)
Ketika terdapat dua atau lebih kata sifat yang berasal dari kelompok kata sifat yang sama, letakkan tanda koma (,) diantara masing-masing kata sifat. Contoh:
  • We live in the big green, white, and red house at the end of the street.
    (Kami tinggal di rumah besar hijau, putih, dan merah di ujung jalan.)
  • My friend lost a red, black, and white watch.
    (Teman saya kehilangan arloji merah, hitam, dan putih)
Tanda koma (,) tidak diletakkan diantara kata sifat dan kata benda.

Baca Juga : Contoh tugas untuk anak sekolah selama di belajar rumah 
Related Posts

Related Posts

Post a Comment